Link Banner
Link Banner

Thursday, May 3, 2018

Ikuti Panduan Ini Memilih Kemeja Untuk Pria

Memilih kemeja bukalanlah perkara mudah, dibutuhkan keahlian dan pengetahuan tentang hal yang berakitan dengan kemeja. Untuk itu jika kamu sedang mencari panduan memilih kemeja pria, kamu bisa membaca artikel pada postingan dibawah ini. Setelah mebaca dan mengetahui cara memilihnya maka memili kemeja akan terasa sangat mudah.


Banyak pria bekerja dalam situasi kerja yang tidak terlalu formal. Kondisi ini mengharuskan untuk selalu tampil rapih tanpa berkesan terlalu formal. Berikut tips yang tepat dalam memilih kemeja untuk Pria:
 
Memilih warna kemeja

Tidak semua warna akan cocok dalam situasi kerja, Bila situasi kerja bersifat semi formal, warna yang paling tepat bisa seperti warna biru, hijau dan abu – abu.
 
Memilih kemeja berpola

Kemeja polos memang lebih mudah di mix n match dengan fashion item lainnnya. Tapi jika Anda ingin menggunakan kemeja berpola, Motif garis halus dan kotak – kotak adalah pilihan yang tepat untuk situasi kerja yang tidak terlalu formal. Kemeja berpola memiliki kelemahan untuk di mix n match dengan dasi. Jadi lebih baik hindari penggunaan dasi untuk kemeja jenis ini.
 
Memilih Kerah kemeja

Kerah adalah salah satu hal penting yang harus dipertimbangkan saat memilih kemeja. Jenis kerah kemeja pria pada dasarnya dibagi ke dalam 2 jenis yaitu Point Collar dan Spread Collar. Tiap jenis kerah memberikan kesan yang berbeda, dan dibuat untuk bentuk tubuh yang berbeda pula.

a. Standard Point Collar

Jenis kerah ini adalah jenis kerah yang umumnya ditemui hampir di setiap kemeja. Di mana kerah tepi mengarah ke bawah pada sudut 60 derajat. Kerah standar dirancang untuk membantu memberikan kesan memanjangkan wajah yang pemakainya yang bulat , dengan membuat pandangan lawan bicara lebih mengarah ke bawah.

b. Spread Collar

Jenis kerah ini lebih modern dan lebih disukai oleh kalangan anak muda. Di mana kerah tepi mengarah ke bawah pada sudut 60 derajat. Berbeda dengan Standard Point Collar, Jenis kerah ini cenderung mengarahkan lawan bicara untuk menatap tepat di muka pemakainya. Jenis kerah ini cocok untuk Anda yang memiliki wajah yang lebih memanjang, karena akan mendapatkan kesan muka yang bulat.
 
Memilih Kemeja berkualitas

Kemeja adalah salah satu pakaian yang digunakan sehari – hari. Jangan sampai Anda memilih kemeja yang tidak berkualitas. Contohnya saja, sekarang ini banyak sekali kemeja dengan bahan polyester yang beredar di toko – toko clothing. Polyester digunakan karena bahannya yang cenderung lebih murah. Kemeja Pria dengan bahan polyester lebih panas ketika digunakan. Berbeda dengan bahan katun yang bila digunakan akan lebih adem. Jadi pastikan untuk memilih kemeja berbahan katun. Ada trik mudah dalam membedakan kemeja berbahan polyester dan bahan katun. Yaitu dengan cara melihatnya di bawah cahaya, bahan polyester akan mengkilap dan bahan katun akan tetap sesuai warnanya.
 
Memilih Ukuran Kemeja

Banyak pria yang memilih kemeja hanya dengan label ukuran saja. Padahal ada cara yang lebih baik yaitu, coba lipat tangan saat mencoba kemeja, jika di bagian lengan atas terasa sakit, maka bisa jadi ukuran kemeja terlalu kecil.


Itulah beberapa hal yang harus dilakukan dalam memilih kemeja yang tepat bagi pria. Selamat mencoba

No comments:

Post a Comment